Ceramah Master
Ceramah Master Cheng Yen: Berpegang pada Ajaran Kebajikan dan Menciptakan Berkah Bersama
18 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 12 Desember 2020 Saat membabarkan Dharma, Buddha selalu mengajari kita untuk mengasihi dan melindungi semua makhluk. Dengan mengasihi dan melindungi hewan, berarti kita telah menjalankan ajaran Buddha, yakni mengasihi dan melindungi semua makhluk.
Ceramah Master Cheng Yen: Kehangatan Ladang Pelatihan Bodhisatwa
17 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 11 Desember 2020 Tzu Chi adalah sebuah keluarga besar. Kapan pun anggota keluarga kita kembali, kita akan menyambut mereka dengan ramah. Kita juga membuat mereka merasakan kehangatan.
Ceramah Master Cheng Yen: Melewati Setiap Waktu dengan Berkualitas
16 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 10 Desember 2020 Saya harus memanfaatkan waktu secara berkualitas dan murni tanpa tercemar sedikit pun. Saya juga tahu jelas bahwa apa yang ingin saya lakukan tidaklah salah. Saya berharap tidak menyia-nyiakan waktu satu hari pun dan tidak melakukan hal yang salah atau menyimpang.
Ceramah Master Cheng Yen: Meyakini Ajaran Buddha dan Membangun Ikrar Agung
15 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 09 Desember 2020 Saya melihat setiap orang sangat tekun dan bersemangat dan memiliki tekad yang luhur untuk bersumbangsih tanpa pamrih. Selain bersumbangsih, semuanya juga mengucap syukur. Ini adalah yang tertulus dan terindah. Jadi, saya ingin kembali menyampaikan kepada kalian agar terus menggunakan hati yang tulus.
Ceramah Master Cheng Yen: Bertekad untuk Bersumbangsih serta Menyucikan Tubuh dan Batin
14 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 08 Desember 2020 Di sini saya ingin kembali menyerukan bahwa kita tidak boleh tidak bervegetaris. Berusahalah untuk mengurangi makan daging hewan, yang terbaik ialah tidak memakannya sama sekali. Bervegetaris menunjukkan ketulusan kita.
Ceramah Master Cheng Yen: Meneruskan Jalinan Jodoh Dharma dengan Keyakinan dan Praktik Nyata
11 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 07 Desember 2020 Semua perbuatan kalian telah menciptakan pahala. Kalian memperoleh pahala yang telah kalian ciptakan sendiri. Kita harus menggenggam waktu dan jalinan jodoh. Saat ini, kita memiliki jalinan jodoh baik.
Ceramah Master Cheng Yen: Berjuang demi Semua Makhluk
11 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 06 Desember 2020 Saya sering berkata bahwa saya berharap dapat menyucikan hati manusia. Hati manusia adalah mikrokosmos dan alam semesta tempat tinggal kita ini adalah makrokosmos. Semua orang hendaknya menyatukan hati untuk melindungi alam semesta ini.
Ceramah Master Cheng Yen: Memahami Hati Guru dan Tekun Melatih Diri
10 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 05 Desember 2020 Orang yang bisa membantu orang lain adalah orang yang penuh berkah. Berlombalah hanya dalam kebajikan. Tidak perlu bersaing dalam hal lain. Berlombalah untuk berbuat baik. Perbuatan baik harus segera kita lakukan. Inilah berkah yang sesungguhnya dalam kehidupan.
Ceramah Master Cheng Yen: Teladan Kebajikan dan Cinta Kasih laksana Permata
10 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 04 Desember 2020 Bodhisatwa sekalian, saya sangat berterima kasih. Di setiap tempat, saya mendengar seruan cinta kasih. Setiap orang berinteraksi dengan penuh cinta kasih dan giat bersumbangsih. Kebajikan dan cinta kasih adalah permata.
Ceramah Master Cheng Yen: Menciptakan Tanah Suci di Dunia dengan Menghimpun Berkah dan Kebajikan
08 Desember 2020Ceramah Master Cheng Yen tanggal 03 Desember 2020 Buddha mengatakan bahwa asalkan ada cinta kasih di dalam hati, bukanlah hal yang mustahil bagi Bodhisatwa dunia untuk menciptakan Tanah Suci di dunia.