Ceramah Master

Ceramah Master Cheng Yen: Mewariskan Dharma dan Mempertahankan Cinta Kasih

10 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 06 Februari 2025: Saya berharap Da Ai TV dapat menyebarkan Dharma. Namun, apakah setiap orang menyaksikan program Da Ai TV sesuai jadwal tayangnya? Ada program yang tayang berulang kali setiap hari. Saya juga sering mendengar ceramah saya sendiri. Saat mendengar dan menontonnya, saya selalu sangat tersentuh. Saat mendengar kata-kata sendiri, terkadang saya juga tersentuh hingga beranjali. Sungguh, inilah yang harus kita lakukan.

Ceramah Master Cheng Yen: Memikul Bakul Beras dan Membimbing Semua Makhluk

10 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 05 Februari 2025: Beberapa hari ini, saya juga mengingatkan kalian untuk mengenang apa jalinan jodoh yang menginspirasi kalian menjadi murid saya dan apa ikrar yang kalian bangkitkan saat meninggalkan keduniawian. Kalian harus menulis sejarah kalian sendiri. Jangan meremehkan diri sendiri. Setiap orang memiliki kisah yang menyentuh.

Ceramah Master Cheng Yen: Bodhisatwa Saling Mendampingi untuk Menjalankan Ikrar

07 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 04 Februari 2025: Relawan sekalian, Terkait kebakaran besar di Los Angeles, Amerika Serikat, kita harus saling menunjukkan kepedulian. Kita perlu lebih mengerahkan hati dan kekuatan dalam menghadapi orang-orang terdampak bencana dan yang tidak memiliki tempat tinggal. Tidak peduli bagaimanapun kondisi finansial korban, kita akan selalu memperlakukan setiap korban bencana secara adil dengan memberikan bantuan darurat bagi setiap orang dari mereka.

Ceramah Master Cheng Yen: Hidup Berdampingan dengan Kebajikan dan Cinta Kasih

06 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 03 Februari 2025: Saya sering berkata bahwa janganlah kita mengonsumsi makanan yang membuat kita berutang. Sebanyak apa pun daging yang kita makan di kehidupan sekarang, semuanya harus kita bayar di kehidupan berikutnya. Jika pernah tamak akan sesuatu, pada akhirnya kita harus menbayarnya. Ini adalah prinsip yang pasti. Dengan menyosialisasikan vegetarisme, kita menjaga kebajikan dalam hati orang-orang dan membangkitkan niat baik mereka. Ini sangat bernilai.

Ceramah Master Cheng Yen: Menggalang dan Membangkitkan Cinta Kasih demi Menghangatkan Dunia

06 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 02 Februari 2025: Insan Tzu Chi dari California Utara, New York, dan berbagai daerah lainnya datang ke California Selatan untuk bersumbangsih. Terlebih lagi, meski cuaca sangat dingin dan menusuk, insan Tzu Chi tetap membawa kotak donasi dan terjun ke jalan dengan penuh cinta kasih. Ini semua bukan demi uang, melainkan untuk mengingatkan semua orang bahwa ada bencana yang terjadi dan orang-orang harus mengerahkan cinta kasih karena hanya cinta kasih yang dapat menghalau bencana.

Ceramah Master Cheng Yen: Menyucikan Hati Manusia dan Lebih Banyak Menciptakan Berkah

04 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 01 Februari 2025: Saya bisa melihat keharmonisan di antara kalian. Dalam rangka Tahun Baru Imlek, semua orang bersungguh hati menggalang Bodhisatwa dunia. Ladang pelatihan kita juga penuh dengan suasana Tahun Baru Imlek. Kita menggenggam momen ini agar orang-orang dapat merasakan suasana tahun baru. Inilah keindahan.

Ceramah Master Cheng Yen: Melihat Hakikat Sejati dan Terjun ke Tengah Masyarakat

03 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 31 Januari 2025: Saya sungguh kagum dan bisa merasakan betapa tulus dan dekatnya kalian di hati saya. Saya sangat bersyukur. Kita memiliki jalinan jodoh sebagai guru dan murid. Di mana pun insan Tzu Chi meninggalkan jejak cinta kasih, tempat itu akan dipenuhi berkah. Di setiap tempat yang pernah dijangkau, insan Tzu Chi menjalin jodoh baik dan menginspirasi orang-orang untuk menciptakan berkah. Saya menaruh harapan besar pada kalian.

Ceramah Master Cheng Yen: Menabur Benih Bodhi dan Kebajikan serta Meneruskan Silsilah Dharma

03 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 30 Januari 2025: Saya sangat sukacita. Dengan adanya cinta kasih, jalinan jodoh kita akan selalu terjaga. Jika jalinan kasih sayang di antara kita seperti kiambang yang akarnya tidak tertanam di dalam tanah, jalinan jodoh kita hanya akan bertahan sementara. Saya sering berkata bahwa janganlah kita melupakan tahun itu dan orang itu. Demikianlah hendaknya kita memperpanjang jalinan kasih sayang dan memperluas cinta kasih.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjaga Keselarasan dalam Menyambut Tahun Baru Imlek

03 Februari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 29 Januari 2025: Tahun yang lama sudah berlalu. Hari ini adalah awal dari Tahun Baru Imlek. Musim semi adalah awal dari sebuah tahun yang membawa kesuburan bagi bumi. Di momen ini, hendaknya kita membangun tekad dan ikrar untuk bersumbangsih bagi dunia dan berdoa bagi kedamaian dunia dengan tulus. Inilah ketulusan yang harus dimiliki oleh semua orang dan inilah tanggung jawab kita, yaitu berdoa bagi kedamaian dunia.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjalin Jodoh Baik secara Luas dan Membawa Manfaat bagi Masyarakat

31 Januari 2025
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 28 Januari 2025: Sungguh, ketika memasuki Aula Jing Si Taichung, suasana terasa begitu meriah dan penuh semangat. Suasana yang begitu hidup membuat saya merasa sangat tenang. Hal ini menunjukkan bahwa ladang pelatihan ini benar-benar adalah rumah bagi kita semua sehingga disebut sebagai keluarga besar. Jika keluarga besar ini terus berkembang, misi kita pun akan berkembang. 
Orang yang memahami cinta kasih dan rasa syukur akan memiliki hubungan terbaik dengan sesamanya.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -