Ceramah Master
Suara Kasih : Menebar Benih Kebajikan
28 Juli 2010Demikianlah cara kita bersumbangsih. Selain membantu orang lain, kita juga membimbing dan menyucikan batin manusia agar dapat menjadi orang yang mampu membantu orang lain. Kita harus menginspirasi banyak orang tanpa membedakan keyakinan, ras, maupun status sosial.
Suara Kasih: Cinta Kasih di Afrika Selatan
26 Juli 2010Saat mendistribusikan bantuan, dua orang penerima bantuan mengeluarkan sesuatu. Yang satu dibungkus dengan kertas, sedangkan yang lain dengan kantong plastik usang. Benda tersebut terlihat cukup berat. Apakah isinya? Itu adalah koin yang mereka kumpulkan sedikit demi sedikit.
Suara Kasih : Menolong Tanpa Pamrih
23 Juli 2010Selama lebih dari 40 tahun ini kita telah menyaksikan banyak sekali penderitaan di dunia ini. Insan Tzu Chi memikul tanggung jawab yang sangat besar. Sumbangsih insan Tzu Chi membawa kestabilan bagi fisik, batin, maupun kehidupan orang-orang yang menderita.
Suara Kasih: Menggarap Ladang Berkah
22 Juli 2010Sesungguhnya, setan terdapat dalam batin setiap manusia. Karena itu, kita harus senantiasa membuka hati agar cahaya kebijaksanaan dapat masuk dan menyinari batin kita. Kita dapat menggunakan seberkas cahaya kebijaksanaan tersebut untuk membimbing batin orang lain.
Suara Kasih : Pencerahan di Tengah Masyarakat
21 Juli 2010Sesungguhnya, penempelan Kata Perenungan Jing-Si disosialisasikan pertama kalinya oleh insan Tzu Chi di daerah Wenshan, Taipei. Pada tahun 2004 lalu, mereka mulai mensosialisasikan Kata Perenungan Jing-Si.
Suara Kasih : Demi Melindungi Kesehatan
20 Juli 2010Kita harus mendoakan mereka dengan tulus. Sesungguhnya, setiap hari para staf medis bekerja keras bagaikan sedang menghadapi evaluasi akreditasi, dan mereka bersumbangsih tanpa pamrih.
Suara Kasih: Cinta Kasih dan Kebajikan
19 Juli 2010Kita harus menyadari berkah setelah melihat penderitaan, mawas diri, dan memiliki hati yang tulus. Semoga dunia bebas dari bencana, masyarakat hidup harmonis, dan setiap orang hidup tenteram.
Suara Kasih : Ikrar Luhur di Jalan Bodhisatwa
16 Juli 2010Banyak orang menyebut Lesotho kerajaan di langit. Meskipun begitu, banyak dari rakyatnya hidup di bawah garis kemiskinan, serta iklimnya yang kurang bersahabat. Jalinan jodoh Tzu Chi di Lesotho bermula di tahun 1991, kala terjadi kerusuhan anti warga asing.
Suara Kasih: Misi Kesehatan RS Fuding
15 Juli 2010Para staf medis di RS Fuding, Tiongkok, sungguh mengagumkan. Hati mereka juga sangat dekat dengan hati saya. Meski berjarak sangat jauh dari saya, namun hati mereka sangat dekat dengan hati saya dan mereka menerapkan budaya humanis. Saya teringat, saat rumah sakit diresmikan, pihak rumah sakit menyediakan sebuah ruangan khusus untuk dipergunakan oleh insan Tzu Chi.
Suara Kasih : Melayani Seperti Bodhisatwa
14 Juli 2010Setiap hari saya menerima kabar tentang bencana yang terjadi di dunia dan kondisi para korban bencana. Penderitaan para korban sungguh tak terkira. Di Taiwan terdapat sangat banyak orang berhati baik. Karena itu, kita memiliki kekuatan yang besar.