Ceramah Master

Ceramah Master Cheng Yen: Mewariskan Pelita Hati dari Generasi ke Generasi

07 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 02 Oktober 2022: Saya sering mengatakan kepada relawan Tzu Chi bahwa jika sesuatu itu benar, setelah memikirkannya, kita harus segera mengambil langkah untuk melakukannya, tetapi arahnya tidak boleh menyimpang sedikit pun. Relawan Tzu Chi telah berhasil melakukannya.

Ceramah Master Cheng Yen: Menciptakan Berkah, Membina Kebijaksanaan, dan Mewariskan Pelita Hati

05 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 01 Oktober 2022: Bodhisatwa sekalian, hendaklah kita menghimpun tetes demi tetes kekuatan cinta kasih dan menggenggam waktu untuk bersumbangsih. Ketika bersumbangsih, sesungguhnya kitalah yang mendapatkan manfaatnya. Kita akan mendapatkan berkah dan sukacita.

Ceramah Master Cheng Yen: Bervegetaris demi Melindungi Bumi

05 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 30 September 2022: Saat ini, berkat kemudahan teknologi, kita dapat berbagi pesan dengan banyak orang dan menginspirasi mereka untuk bervegetaris. Untuk menyelamatkan hewan, Bumi, dan makhluk hidup lainnya, saya juga akan berusaha menggalakkan vegetarisme

Ceramah Master Cheng Yen: Memandang Pasien sebagai Guru dan Memiliki Tekad yang Teguh

05 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 29 September 2022: Calon dokter sekalian, saya telah melihat bagaimana kalian bersumpah untuk merawat pasien. Kalian harus menjalankannya dengan semangat misi. Kalian harus menyadari bahwa kehidupan ini penuh penderitaan dan penyakit adalah penderitaan terbesar. Dunia ini membutuhkan dokter dan perawat yang baik. Tenaga medis harus merawat dan memperhatikan pasien dengan penuh cinta kasih.

Ceramah Master Cheng Yen: Menjadi Guru bagi Dunia dengan Jiwa Kebijaksanaan

04 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 28 September 2022: Lihatlah, para guru memiliki tutur kata yang baik dan hati Bodhisatwa untuk menemani siswa dengan tulus. Selain mendidik para siswa, para guru juga mendampingi keluarga mereka dan memberikan bimbingan kepada orang tua mereka. Dengan hati seorang guru, kita dapat mengedukasi dan membimbing banyak orang untuk memiliki arah hidup yang benar.

Ceramah Master Cheng Yen: Mewariskan Keteladanan Konfusius

04 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 27 September 2022: Selain berterima kasih kepada para guru, saya juga berterima kasih kepada Konfusius atas edukasinya bagi dunia. Pendidikan Konfusius mementingkan kebajikan, kebenaran, kebijaksanaan, kepercayaan, dan kesopanan. Dengan memiliki semua ini, kita dapat hidup sesuai norma dan menciptakan keindahan di dunia.

Ceramah Master Cheng Yen: Mempertahankan Niat Baik dan Meneguhkan Tekad

04 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 26 September 2022: Lihatlah, gempa bumi terjadi seketika. Setelah gempa terjadi, tenaga medis dari RS Tzu Chi Guanshan dan RS Tzu Chi Yuli masih mengingat misi dan tekad masing-masing. Mereka segera kembali ke rumah sakit. Semangat mereka sungguh luar biasa.

Ceramah Master Cheng Yen: Mempraktikkan Ajaran Sutra Teratai dari Kehidupan ke Kehidupan

03 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 25 September 2022: Misi pelestarian lingkungan Tzu Chi telah berjalan selama 32 tahun. Selama beberapa puluh tahun terakhir, satu per satu depo pelestarian lingkungan telah menciptakan pahala yang tak terhingga. Para relawan bersedia melakukan daur ulang dan berkendara ke titik-titik daur ulang untuk mengumpulkan barang-barang daur ulang yang kotor, berantakan, dan bau. Mereka bersedia melepaskan status diri mereka. Ini sulit, tetapi mereka berhasil melakukannya.

Ceramah Master Cheng Yen: Tulus Membimbing Menuju Bodhi

03 Oktober 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 24 September 2022: Selama setiap orang memiliki keyakinan yang benar, mereka akan berjalan menuju kebajikan. Oleh karena itu, saat ini, janganlah kita membeda-bedakan agama dan hendaklah kita membangkitkan cinta kasih semua orang untuk bersumbangsih dengan ketulusan. Sungguh momen yang indah. Begitulah cara kita mewujudkan perdamaian dunia.

Ceramah Master Cheng Yen: Memedulikan Saudara Se-Dharma dan Memperpanjang Jalinan Kasih Sayang

28 September 2022
Ceramah Master Cheng Yen tanggal 23 September 2022: Kita harus selalu mencurahkan perhatian kepada saudara se-Dharma dengan mengunjungi atau menelepon mereka. Ketika memiliki waktu luang, kita harus mengunjungi para lansia dan mengajak mereka berbicara agar mereka mengingat dan menceritakan kembali masa lalu mereka.
Tiga faktor utama untuk menyehatkan batin adalah: bersikap optimis, penuh pengertian, dan memiliki cinta kasih.
- Kata Perenungan Master Cheng Yen -